Jika dilihat dari namanya, maka kamu pasti sudah bisa menebak isinya. Ya, Eco Green Park ini adalah tempat wisata edukasi yang menawarkan pengetahuan berbasis alam. Kamu bakalan langsung tahu praktiknya di sini. Bukan hanya sekedar teori saja. Gabungan antara kebudayaan dan alam menjadi konsep unik dari tempat wisata ini. Menikmati indahnya alam Malang dengan paduan kebudayaan yang eksotik memberikan pengalaman. Wisata yang berbeda. Kamu bakalan ketagihan dan pengen ke sini lagi.

Eco Green Park juga menghadirkan Jungle Adventure yang mengajak Anda berpetualang di area jungle dengan mengendarai mobil listrik dan di setiap mobilnya Anda akan diberikan pistol mainan untuk merobohkan para pemburu dan penebang pohon liar. Selain Jungle Adventure, juga terdapat wahana rumah terbalik yang memberikan nuansa terbalik di setiap ruangan yang Anda lewati. Untuk lebih membuat wisata libur Anda terasa seru dan menarik, Eco Green Park juga menghadirkan wahana lainnya seperti Hydroponic, Eco journey, Insectarium, Dome multimedia, Music Plaza dan beragam wahana lainnya yang dapat Anda nikmati selama berada di Eco Green Park.